Mengenal New Loyalti Inet Indihome, Speed Naik Dengan Biaya Tetap Lengkap 2023

Mengenal New Loyalti Inet Indihome, Speed Naik Dengan Biaya Tetap Lengkap 2023
Mengenal New Loyalti Inet Indihome, Speed Naik Dengan Biaya Tetap Lengkap 2023

Kalian pelanggan IndiHome dan masih bingung ketika melihat informasi penggunaan kuota FUP dan kecepatan Internet kalian terdapat notifikasi New Loyalti Inet serta kecepatan yang kalian dapatkan lebih tinggi dari paket awal yang kalian pilih? Untuk itu dalam artikel ini, Qiannah Update media akan memberikan informasinya secara lengkap kepada kalian agar mengetahui maksud dari notifikasi tersebut.

Apa Itu New Loyalti Inet IndiHome?

Apa Itu New Loyalti Inet IndiHome?
Mengenal New Loyalti Inet Indihome, Speed Naik Dengan Biaya Tetap Lengkap 2023 3

New Loyalti Inet IndiHome adalah program khusus dari IndiHome kepada pelanggan setianya dengan memberikan tambahan kecepatan pada layanan internet yang digunakan tanpa menambah biaya berlangganan.

Jadi, jika kalian masuk kategori pelanggan setia IndiHome dan berhak mendapatkan New Loyalti Inet IndiHome maka kecepatan internet yang kalian gunakan sekarang menjadi lebih tinggi dibandingkan dengan paket internet awal yang kalian pilih.

Seperti Contoh, pada pilihan awal kalian memilih paket internet 20Mbps, ketika kalian mendapatkan New Loyalti Inet ini maka kecepatan yang kalian dapatkan bisa menjadi 30Mbps, 40Mbps, 50Mbps dan lebih dari 50Mbps. dengan biaya berlangganan sesuai dengan paket awal kalian dengan kecepatan 20Mbps.

Berapa Kecepatan Yang Akan Didapatkan Oleh Pelanggan New Loyalti Inet?

Berdasarkan informasi dan pengalaman dari team Qiannah Update Media, terdapat beberapa kecepatan yang akan didapatkan yaitu:

  • New Loyalti Inet 30Mbps Upgrade Speed
  • New Loyalti Inet 40Mbps Upgrade Speed
  • New Loyalti Inet 50Mbps Upgrade Speed
  • New Loyalti Inet 100Mbps Upgrade Speed
  • New Loyalti Inet 200Mbps Upgrade Speed
  • New Loyalti Inet 300Mbps Upgrade Speed
BACA JUGA  Smooa IndiHome, Berbagi Kuota Hingga 200GB Lengkap

Wajib Diketahui: untuk masing-masing pelanggan yang mendaptakan New Loyalti Inet ini sendiri berbeda-beda dan seluruh keputusan berada di Pihak IndiHome.

Jadi bagi kalian yang mendapatkan loyalti inet ini tidak bisa memilih paket kecepatan yang diinginkan, melainkan kalian akan mendapatkan langsung dari pihak IndiHome.

Apakah Biaya Berlanggan Akan Disesuaikan Dengan Paket New Loyalti?

Berdasarkan informasi dan pengaalaman team Qiannah Update Media, tidak ada penyesuaian biaya berlangganan ketika pelanggan mendapatkan loyalti inet upgrade speed ini dan biaya berlangganan masih sesuai dengan biaya paket awal yang dipilih pelanggan.

Siapa yang berhak Mendapatkan New Loyalti Inet IndiHome?

Untuk siapa saja yang berhak mendapatkan program khusus ini hanya pihak IndiHome saja yang mengetahuinya, namun berdasarkan informasi dan pengalaman kami rata-rata pelanggan yang mendapatkan program ini sudah berlangganan lebih dari 1 tahun.

Apakah FUP Akan Menyesuaikan Dengan Paket New Loyalti Inet?

Untuk kuota FUP sendiri akan menyesuaikan dengan paket baru yang pelanggan dapatkan, contoh jika kalian mendapatkan program ini pada kecepatan 50Mbps maka FUP kalian akan mengikuti FUP 50Mbps.

Berapa Lama Pelanggan Mendapatkan Program Ini?

Hingga artikel ini diterbitkan, team Qiannah Update Media belum mendapatkan informasi mengenai berapa lama pelanggan dapat menikmati program ini, namun pada beberapa rekanan kami sudah ada yang menikmati program ini lebih dari 1 tahun.

Bagaimana Cara Cek Mendapat Program Loyati Inet?

Kalian bisa melakukan pengecekkan apakah kalian mendapatkan program ini atau tidak melalui aplikasi MyIndiHome. Untuk langkahnya sendiri sebagai berikut:

  1. Login ke aplikasi MyIndiHome atau website MyIndiHome
  2. Tunggu proses loading
  3. Perhatikan Pada kolom Penggunaan kuota FUP
  4. Pada bagian bawah kuota penggunaan akan muncul informasi New Loyalti Inet
BACA JUGA  Paket BYOD IndiHome, Perangkat ONT Menjadi Milik Sendiri Lengkap 2023

Kesimpulan

Program New Loyalti Inet IndiHome merupakan program khusus untuk pelanggan setianya dengan minimal berlangganan 1 tahun ataupun tambahan persyaratan lainnya sesuai ketentuan IndiHome.

Seluruh pelanggan yang berhak mendapatkan program ini akan mendapatkan peningkatan kecepatan yang berbeda-beda sesuai dengan kualifikasi dari IndiHome.

Kuota FUP akan bertambah mengikuti Kecepatan Baru dan biaya bulanan tetap pada biaya paket lama.

Itulah tadi informasi yang bisa kami berikan, semoga dapat membantu kalian.